Benarkah Vegetarian Lebih Cepat Terlihat Tua ? Orang-orang yang dalam keseharian hanya menyantap sayuran dan hasil tumbuhan atau vegetarian rentan terlihat lebih tua.
Menurut motivator kesehatan, dokter Handrawan Nadesul, hal ini terjadi karena vegetarian kekurangan zat yang hanya bisa didapatkan dari bahan makanan hewani.
"Ini karena vitamin dan mineral yang ada di daging atau telur, mereka tidak makan," kata Handrawan dalam pemaparannya di Health Talkshow Hospital Expo 2018 di Jakarta Convention Center beberapa waktu lalu ditulis Senin (22/10/2018).
Handrawan mengatakan, vegetarian memang bisa hidup sehat. Namun, nutrisi yang mereka konsumsi kurang karena tidak mengonsumsi daging dan semacamnya.
"Orang vegetarian itu ingin men-counter orang yang setiap hari makan daging. Tapi yang benar, orang yang makannya normal, yang gizinya seimbang, itu yang paling sehat," ujar Handrawan.
Kekurangan zat gizi membuat vegetarian rentan memiliki penampilan yang lebih tua daripada orang kebanyakan. Itu sebabnya, apabila seseorang ingin tetap vegetarian, disarankan mengonsumsi suplemen.
"Karena apa? Karena pasti zat besinya kurang. Karena daging mengandung zat besi. Asam folat juga kurang, B12 kurang, banyak unsur-unsur yang kurang yang (harusnya) dia dapat di daging, tidak dia dapatkan," jelas penulis buku Sehat itu Murah tersebut.
Vegetarian perlu tablet penambah darah
Bahan makanan pengganti daging bagi vegetarian tidak bisa menggantikan asupan zat besi dari daging itu sendiri.
"Tidak sama. Karena kandungan besi di dalam itu tidak setinggi di daging dan kedua tidak diserap," ujar Ketua Perhimpunan Dokter Gizi Medik Indonesia Endang L Achadi ketika ditemui Health Liputan6.com beberapa waktu lalu.
Apabila ingin benar-benar menggantikan daging, makanan nabati pengganti daging tersebut harus dikonsumsi dengan jumlah yang sangat banyak
"Karena makanan nabati yang diserap hanya rendah sampai 1 persen. Sementara, kalau yang dari hewani sampai 25 persen," ujar dokter yang juga dosen di Fakultas Ilmu Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia itu.
Endang menyarankan, untuk menambah zat besi dalam tubuh mereka, para vegetarian bisa mengonsumsi tablet penambah darah.
Itulah informasi yang bisa kami sampaikan, semoga informasi yang kami sampaikan bisa bermanfaat untuk anda.
post by. obatablasioretina.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar